Universitas Siber Asia

Informatika UNSIA Showcase: Tech Horizons

Pada tanggal 24 Februari 2024, Program Studi PJJ Informatika Universitas Siber Asia (UNSIA) merayakan momen penting dengan terselenggaranya acara “Tech Horizons: Mengeksplorasi Inovasi ICT Masa Depan”. Acara tahunan yang digelar secara daring ini menjadi wadah bagi mahasiswa untuk menampilkan kreativitas dan inovasi mereka di dunia Teknologi Informasi dan Komunikasi (ICT).

Pak Riad Sahara, S.SI, MT, sebagai ketua panitia acara, sekaligus dosen pengampu mata kuliah Proyek Perancangan dan Pengembangan Teknologi Informasi dan Komunikasi (P3TIK), menyatakan dengan bangga, “Ini adalah bukti bahwa pendidikan yang kami berikan mampu menghasilkan mahasiswa yang berkualitas dan mampu bersaing di era digital ini.” Pernyataan beliau mencerminkan dedikasi dan perhatian yang diberikan oleh UNSIA dalam mencetak generasi penerus yang kompeten dan berinovasi.

Bu Cian Ramadhona Hassolthine, S.Kom, M.Kom, seorang dosen tetap Program Studi Informatika UNSIA, menyoroti betapa pentingnya inovasi dan kreativitas sebagai hasil dari pembelajaran berbasis proyek. “Acara ini merupakan wujud nyata dari inovasi yang dihasilkan dari pembelajaran berbasis proyek,” katanya dengan semangat.

Dari sudut pandang yang berbeda-beda, Tech Horizons bukan hanya sekadar pameran hasil karya, melainkan juga simbol dari semangat kolaborasi, inovasi, dan keberhasilan yang mengalir di dalam PJJ Informatika UNSIA. 

Saat ditanya mengenai acara ini, reaksi dari para peserta pun bervariasi. Joanne dengan antusias mengungkapkan, “Acara ini luar biasa karena mahasiswa dapat mengaplikasikan apa yang mereka pelajari dalam projek sebenarnya, dan mempresentasikannya secara langsung kepada masyarakat.” Hal ini mencerminkan pentingnya pembelajaran berbasis proyek dalam mendukung pemahaman yang mendalam dan penerapan praktis.

Sementara itu, Sigid menekankan bahwa “Tidak ada karya yang buruk, hanya perlu penempatan yang tepat.” Pendapat ini menyoroti pentingnya menghargai setiap usaha dan ide yang dihasilkan oleh peserta, meskipun tidak semua dapat menjadi juara.

Julia menambahkan dimensi seni dalam pembahasan ini dengan mengatakan, “Kreativitas adalah jiwa dari teknologi. Tanpa kreativitas, teknologi tidak akan memiliki makna.” Ungkapan ini memberikan penekanan pada pentingnya memadukan aspek artistik dalam pengembangan solusi-solusi ICT.

Tidak ketinggalan, Iwan menambahkan semangat, “The secret of getting ahead is getting started,” mengingatkan bahwa langkah pertama adalah kunci dari setiap pencapaian besar.

Dan Jovita menegaskan kesan yang luar biasa, “Acaranya mantuls!” Menyiratkan kepuasan dan kekagumannya terhadap keseluruhan acara dan karya-karya yang dipresentasikan.

Dengan keberhasilan acara ini, kita bisa melihat bahwa masa depan digital yang kita impikan sudah semakin nyata, dan itu semua berkat kontribusi para mahasiswa yang berbakat dan bersemangat.

Informatika Jaya, Jaya, Jaya!!

Kontributor : Joanne Landy Tantreece
Editor : Joko Suhariyanto, S.E.,M.M., CPOD.

 

Informatika UNSIA Showcase: Tech Horizons

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *