Pada hari Minggu, 11 Agustus 2024, Program Studi Manajemen dan Program Studi Akuntansi Universitas Siber Asia (UNSIA) melaksanakan kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) yang berlokasi di Panti Asuhan Yayasan Sanggar Senja, Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. Kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen UNSIA dalam menjalankan tanggung jawab sosialnya, sekaligus menjadi momen yang penuh makna dalam rangkaian peringatan Dies Natalis ke-4 universitas.
PKM ini dilaksanakan secara hybrid, yang memungkinkan partisipasi dari berbagai pihak, baik yang hadir secara langsung (onsite) maupun secara daring (online). Para dosen dari Program Studi Manajemen dan Akuntansi hadir bersama-sama dengan anak-anak penghuni panti serta mahasiswa yang mengikuti kegiatan ini dengan antusias, baik dari lokasi maupun dari jarak jauh. Materi yang disampaikan dalam PKM kali ini dirancang untuk memberikan motivasi kepada anak-anak panti, menginspirasi mereka agar tetap semangat dalam menghadapi kehidupan sehari-hari. Selain itu, kegiatan ini juga diisi dengan permainan yang tidak hanya menghibur tetapi juga melatih refleks dan keterampilan anak-anak, serta berbagai hiburan yang menambah keceriaan.
Rangkaian kegiatan PKM ini semakin lengkap dengan adanya Bakti Sosial (Baksos) yang diinisiasi oleh Himpunan Mahasiswa (Hima) Prodi Manajemen dan Hima Prodi Akuntansi UNSIA. Dalam kesempatan ini, bantuan yang telah dikumpulkan dari para donatur dan civitas akademika UNSIA diserahkan langsung kepada Pengurus Yayasan Sanggar Senja, sebagai wujud kepedulian dan dukungan terhadap keberlangsungan kegiatan di panti asuhan tersebut.
Melalui kegiatan PKM dan Baksos ini, UNSIA berharap dapat memberikan kontribusi nyata bagi masyarakat, khususnya bagi anak-anak yang membutuhkan perhatian dan dukungan. Lebih dari sekadar tanggung jawab sosial, kegiatan seperti ini diharapkan dapat memberikan manfaat yang luas dan berkelanjutan, baik bagi penerima manfaat maupun bagi seluruh sivitas akademika UNSIA. Semoga upaya yang dilakukan ini dapat terus mendorong semangat gotong royong dan kebersamaan di lingkungan kampus dan masyarakat.
Terima kasih kepada semua pihak yang telah berpartisipasi dan mendukung kegiatan ini, serta semoga acara ini membawa berkah dan manfaat yang besar bagi semua. (JS)