Universitas Siber Asia

Virtual Lab

Berikut Virtual Lab Universitas Siber Asia

Virtual Lab Program Studi Informatika PJJ S1

Python adalah bahasa pemrograman yang banyak digunakan dalam aplikasi web, pengembangan perangkat lunak, ilmu data, dan machine learning (ML). Developer menggunakan Python karena efisien dan mudah dipelajari serta dapat dijalankan di berbagai platform. terintegrasi baik dengan semua tipe sistem, dan meningkatkan kecepatan pengembangan.

MySQL adalah sistem manajemen database relasional (RDBMS) open-source berbasis SQL yang bekerja dengan model client-server. Kalau DBMS adalah sistem manajemen database secara umum, RDBMS merupakan software pengelolaan database berdasarkan model relasional

SQL adalah sebuah bahasa yang digunakan untuk mengakses data dalam basis data relasional. Bahasa ini secara de facto merupakan bahasa standar yang digunakan dalam manajemen basis data relasional.

Software Hadoop atau sebutan resminya adalah Apache Hadoop ini merupakan salah satu implementasi dari teknologi Big Data. Software yang bekerja lebih dari sekedar perangkat lunak ini, dapat diakses secara terbuka atau open source. Seperti yang sudah dijelaskan secara singkat di atas, Hadoop sendiri merupakan sekumpulan software yang mampu menyelesaikan permasalahan dari sekumpulan data dengan jumlah yang besar.

Google Colab adalah produk dari Google yang bisa kamu gunakan untuk menulis serta mengedit program. Produk Google Colab ini biasanya digunakan oleh profesi yang pekerjaannya membutuhkan coding environment seperti programmer, developer, atau software engineer.