Universitas Siber Asia

Belajar menjadi penulis e-book bersama arasoft

Foto peserta pelatihan
Foto peserta pelatihan
Foto peserta pelatihan

Pada era digitalisasi saat ini, di mana semua media pembelajaran sudah dan akan terus mengarah menjadi bentuk digital, termasuk buku pelajaran di mana saat ini, buku-buku tersebut tidak lagi dicetak dalam bentuk fisik namun sudah dalam bentuk e-book (buku elektronik). Untuk menjawab tantangan tersebut, Universitas Siber Asia mengadakan pelatihan Namo Author by Arasoft dalam pembuatan e-book interaktif terhadap dosen-dosen dan beberapa instansi terkait.

Pelatihan yang diadakan selama empat hari, dimulai pada 22 – 25 Agustus 2023, dilaksanakan di dua tempat, yakni di Universitas Nasional dan Universitas Siber Asia. Dalam pelatihan ini, para peserta diberikan teknik dalam pembuatan e-book dengan menggunakan program Namo Author. Peserta diwajibkan untuk membuat e-book yang selanjutnya dijual di website https://www.araebook.com/ 

Donasi dari Namo Author
Donasi dari Namo Author

Masih dalam kegiatan tersebut, CEO Arasoft – Mr. Juonghyeon Kang, Ph.D memberikan donasi Namo Author Software senilai USD 10.000 kepada UNSIA yang diwakili oleh Wakil Rektor I Bid. Akademik, Kemahasiswaan dan PPM – Dr. Ucuk Darusalam, ST., MT pada Jumat, 25 Agustus 2023 yang bertempat di Laboratorium Lt. 1 UNSIA.

Belajar menjadi penulis e-book bersama arasoft

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *